Aplikasi MyTelkomsel tiba tiba tidak ada di playstore?
Dan susah melakukan pembaruan ? berikut informasinya ya.
Diinfokan bahwa Telkomsel melakukan pembaruan aplikasi MyTelkomsel ke versi 5.1 / 5.1.1 dan sehubungan dengan itu maka beberapa versi android tidak bisa melakukan update atau bahkan tidak bisa menemukan aplikasi my Telkomselnya di PlayStore untuk versi android dibawah 6.0 Marshmallow (API 23).
Adapun fitur / journey yang dikembangkan pada aplikasi
versi terbaru adalah sebagai berikut:
- Penambahan metode pembayaran untuk isi ulang pulsa, yaitu menggunakan GoPay
- Perubahan tampilan untuk program Daily Check In
MyTelkomsel versi 5.1/5.1.1 hanya bisa di akses untuk
pengguna dengan system operasi berikut :
- Android 6.0 Marshmallow (API 23)
- Android 7.0 Nougat (API 24)
- Android 8.0 Oreo (API 26)
- Android 9 Pie (API 28)
- Android 10 (API 29)
- iOs 10
- iOs 11
- iOs 12
- iOs 13
Untuk pelanggan di luar sistem operasi di atas, harap
dapat menggunakan aplikasi MyTelkomsel
Lite yang dapat diunduh melalui PlayStore, atau akses MyTelkomsel melalui https://my.telkomsel.com atau bisa di
download Disini.
Pada aplikasi MyTelkomsel Lite, belum terdapat fitur
tukar POIN, sehingga untuk tukar POIN diarahkan ke https://my.telkomsel.com
Baca juga :
- Hari gini masih ngAntri di Grapari ? Cari tau caranya.
- Dapatkan Banyak Kemudahan dengan Aplikasi My Telkomsel
- Yuk Perbarui App My Telkomsel kamu ke Versi Baru biar lebih aman